KADISDIK BUKA RAKOR PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH KALTENG 2023

Disdik MC – Palangkaraya (22/8/2023), Dalam suasana semangat HUT Kemerdekaan RI ke 78 Diselenggarakannya kegiatan  Rapat Koordinasi Pengelolaan Perpustakaan Sekolah SMA, SMK, SLB se Kalimantan Tengah Tahun 2023 yang diikuti oleh 84 Peserta Pengelolan Perpustakaan Sekolah SMA, SMK, SLB dari Kabupaten/Kota. Dalam Kesempatan  yang Berbahagia tersebut Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah Ibu EKA APRILIANTY, S.P, M.Pd membuka kegiatan yang  didampingi Oleh Kepala Bidang Ketenangaan Bapak MIKELSON DAMEK, ST, MT dan juga Kepala Bidang PSMK Bapak SAIFUL, S. Sos, M.A.P dan beberapa Ketua Tim Kerja Sub Koordinator PTK SMA Bapak TITO S.Pd, M.Si yang juga sebagai Ketua Panitia Kegiatan serta Bapak JAMBRI, S.Pd, M.M selalu Pejabat Pengelolaan Teknis Kegiatan (PPTK).

        Kadisdik saat membuka kegoatan Rakor Pengelolaan Perpustakaan Sekolah SMA, SMK, SLB se Kalteng

Dalam Sambutan EKA APRILIANTY,S.P,M.Pd yang saat ini sebagai Pelaksana tugas Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah mengatakan Salah satu sarana penting untuk menunjang proses belajar dan mengajar di sekolah adalah Perpustakaan. Maka dengan demikian Saya mengajak Pengelola perpustakaan sekolah agar menjadikan Perpustakaan Sekolah sebagai bagian integral dalam proses pembelajaran, dan juga harus sejalan dengan visi dan misi sekolah.  Pengelola Perpustakaan Sekolah harus mengusulkan pengadakan   bahan   bacaan   bermutu   yang sesuai   dengan kurikulum, juga kegiatan yang berkaitan dengan bidang studi, dan kegiatan yang bersifat penunjang lainnya, misalnya peringatan peristiwa penting di sekolah.

Foto bersama peserta Rakor Pengelolaan Perpustakaan Sekolah SMA, SMK, SLB Se Kalteng
Peserta Rakor saat kegiatan berlangsusng

Disisi lain Kepala Dinas pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah  yang akrab disapa bu Eka sebagai Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah perdana  dari maum lerempuan, sosok Kartini muda dari Kab. Kotawaringin Barat, mengharapkan sekaligus mengajak semua  Pengelolaa Perpustakaan Sekolah SMA, SMK maupun SLB agar dapat mengelola perpustakaan, baik secara manual maupun terotomasi sesuai dengan kaidah pengelolaan perpustakaan yang umum dilakukan dan  diperlukan program pengetahuan tentang literasi informasi di sekolah dan menghasilkan perpustakaan SMA, SMK, SLB yang berprestasi lebih banyak lagi bahkan harapan hingga ke tingkat Nasional. Selain sebagai bagian integral dari sekolah berada di bawah tanggung jawab kepala sekolah, perpustakaan sekolah juga sebagai sumber belajar, kedudukannya sejajar dengan sumber belajar lainnya seperti laboratorium, ruang keterampilan/kesenian dan bengkel kerja praktik. Perpustakaan sekolah merupakan unit kerja yang melakukan kegiatan pengadaan, pengolahan, penyimpanan, dan pendayagunaan koleksi bahan perpustakaan untuk mendukung proses belajar mengajar yang pada akhirnya juga untuk mendukung  lenilaian terhadap akreditasi sekolah.

Oleh karena itu Saya mengharapkan sumber daya manusia pengelola perpustakaan harus mempunyai keterampilan dan pengetahuan perpustakaan, minat di bidang kerja perpustakaan, kepedulian yang tinggi terhadap perpustakaan, kemampuan pendekatan pribadi yang baik, pengetahuan umum yang luas, kemampuan komunikasi yang baik, kemampuan di bidang Teknologi Informasi, inisiatif dan kreatifitas, kepekaan terhadap perkembangan yang baru terutama yang berhubungan dengan bidang perpustakaan dan kepekaan terhadap kurikulum pendidikan sekolah  yang berlaku,  serta berdedikasi  tinggi. (MD Disdik/foto/Bardie)