- February 27, 2018
- Posted by: user news
- Category: Headline, Sekretariat
Sesuai dengan Undang Undang R.I No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, salah satu prioritas utama pembangunan di Indonesia adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui penyelenggaraan pendidikan yang berkualitas, merata dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebagai lembaga Pemerintah yang menangani bidang pendidikan telah melaksanakan berbagai program dan kegiatan dalam rangka meningkatkan standar mutu pendidikan secara keseluruhan, salah satunya adalah Ujian Nasional jenjang SMP/MTs/SMPLB, SMA/MA/SMALB, SMK, Paket B dan Paket C tahun ajaran 2017/2018. Pada setiap penyelenggaraan Ujian Nasional selalu ada hal baru yang perlu diketahui oleh seluruh penyelenggara tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia, untuk itu Dinas Pendidikan Provinsi Kalimanta Tengah berupaya secara langsung dan menyeluruh mensosialisasi Pelaksanaan Ujian Nasional jenjang SMP/MTs/SMPLB, SMA/MA/SMALB, SMK, Paket B dan Paket C tahun ajaran 2017/2018 ke Satuan Pendidikan dan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota se Kalimantan Tengah.
Sebanyak kurang lebih 112 peserta mengikuti Kegiatan sosialisasi Ujian Nasional ini yang terdiri dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota, Ketua MKKS SMA, Ketua MKKS SMK, Operator Ujian Nasional Kabupaten/Kota serta MGMP SMA, MA dan SMK se Kalimantan Tengah. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua BSNP Pusat Bapak Bambang Suryadi, Ph.D dan 1 orang narasumber dari Puspendik Balitbang Kemendikbud R.I.
Dalam sambutannya Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah Dr. H. Slamet Winaryo, M.Si menyambut baik atas terselenggaranya kegiatan ini, karena kita sadari sepenuhnya bahwa penyelenggaraan Ujian Nasional memiliki nilai strategis yang sangat penting dalam peningkatan mutu pendidikan di Provinsi Kalimantan Tengah, khususnya pelaksanaan Ujian Nasional dalam memacu percepatan pencapaian standar mutu pendidikan yang ideal menuju Kalimantan Tengah yang BERKAH. Pada penyelenggaraan Ujian Nasional yang telah dilaksanakan di Provinsi Kalimantan Tengah selama ini memang masih banyak ditemukan berbagai kendala, namun dengan dukungan dan peran aktif, serta profesional dari semua pihak maka kualitas penyelenggaraan dan out put lulusan Ujian Nasional dan Ujian Sekolah berstandar Nasional di Provinsi Kalimantan Tengah dapat terus ditingkatkan dari tahun ke tahun.
Dalam kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan Ujian Nasional jenjang SMP/MTs/SMPLB, SMA/MA/SMALB, SMK, Paket B dan Paket C tahun ajaran 2017/2018 juga dijelaskan POS penyelenggaraan UN dan penjelasan teknis tentang UNBK dan UASBN serta Penandatanganan Pakta Integritas dan MoU Tugas Perbantuan Pelaksanaan Ujian Nasional jenjang SMP/MTs/SMPLB, SMA/MA/SMALB, SMK, Paket B dan Paket C tahun ajaran 2017/2018. ASMP(27.02.18)